Bukan Untuk Pedagang, Besok Disdag Metro Operasi Pasar Minyak Goreng

Ilustrasi.

Cilukba.co, Metro – Dinas Perdagangan (Disdag) Kota Metro berencana akan menggelar Operasi Pasar (OP), Jumat 18 Februari 2022. Tujuannya, untuk memenuhi kebutuhan minyak goreng bagi masyarakat Bumi Sai Wawai.

Kabid Perdagangan Disdag Metro, Risawati Panca Putri mengatakan, rencana OP itu akan dilaksanakan di depan kantor Dinas Perdagangan setempat.

“Insyaallah besok, saya sudah komunikasi. Tapi untuk jumlahnya saya belum di kasih tau. Kemarin kita telah mengajukan 360 liter minyak. Namun kedatangan saya ini bermaksud untuk meminta sebanyak 3000 liter minyak goreng,” kata dia, Kamis (17-2-2022).

Besok, dia menjelaskan, mekanisme pembelian minyak goreng pada OP yang akan digelar, masyarakat bisa membeli makismal satu dus sekaligus.

“Nanti satu orang satu dus. Tapi kami pastikan dulu yang beli itu bukan pedagang, tapi masyarakat dan untuk stok di rumah. Bukan untuk dijual lagi,” tegasnya.

Menurut dia, OP tersebut sebagai upaya memenuhi ketersediaan minyak goreng di pasaran yang kian hari kian langka.

“Kami sudah upaya bersurat dan segala macam upaya sudah kami lakukan. Bahkan, hari ini saya sedang perjalanan langsung menuju produsen PT Tunas Baru untuk langsung meminta stok minyak,” tambahnya.(rd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.