
Cilukba.co, Metro – Dinas Kepemudaan Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Ekraf Kota Metro mengadakan road show Pagelaran Virtual dengan menampilkan komunitas-komunitas muda kreatif di Taman Bunga Asri Kelurahan Tejosari, Kecamatan Metro Timur, Senin (9/11/2020).
Kepala Disporapar Tri Hendriyanto, mengapresiasi kelompok komunitas kreatif yang turut serta dalam pagelaran virtual yang digelar pihaknya itu.
“Terima kasih kepada komunitas Sanggar Kusumalalita, Generation Partydance, komunitas musik Sixthmonth, Oneclick, Nusaethnic dan JKband serta Ikatan Muli Mekhanai Kota Metro, yang telah ikut meramaikan pagelaran virtual ini,” ujarnya.
Tri Hendriyanto berharap, road show pagelaran komunitas kreatif secara virtual ini dapat melahirkan bakat serta mendorong munculnya pelaku usaha baru dan menumbuhkan pelaku ekonomi kreatif. Terutama meningkatkan kapasitas masyarakat dalam masa pandemi Covid-19 saat ini.

“Kami memberikan waktu dan ruang kepada pelaku ekonomi kreatif sebagai sarana sosialisasi dan promosi. Mereka bisa menampilkan karya seninya dan bisa direspon baik oleh masyarakat,” ujarnya.
Dia menambahkan, Pemkot Metro terus berupaya meningkatkan lahirnya usaha baru ekraf dan dapat menghasilkan produk unggul dengan citra atau brand yang dikenal di pasar nasional maupun internasional.(rd)